Cara Redirect Otomatis Halaman Error 404 Menuju Homepage

Bos Gaptek - Halaman 404 adalah sebuah halaman peringatan atau pemberitahuan bahwa halaman yang dicari tidak ada atau error.

Redirect Halaman Error 404 ke Homepage
Munculnya halaman tersebut biasa di sebabkan oleh link rusak (Broken Link). Hal tersebut bisa juga di sebabkan karena postingan blog tersebut telah dihapus.

Adanya broken link juga akan mengurangi skor SEO blog sobat. Maka dari itu kali ini Bos Gaptek akan memberikan tutorial cara redirect otomatis halaman error 404 menuju homepage.

Cara ini cukup efektif bagi anda yang malas memperbaiki broken link tersebut. Karena dengan cara ini maka jika ada link error di blog anda akan otomatis redirect menuju homepage anda.

Redirect Error 404 Ke Homepage

Pertama anda harus login terlebih dahulu ke akun blogger anda. Jika sudah klik Tema => Edit HTML kemudian tambahkan kode berikut tepat di bawah kode <body>.
<b:if cond='data:view.isError'>
<script>
window.location.href = &quot;<data:blog.homepageUrl/>&quot;;
</script>
</b:if>
Namun jika anda ingin agar redirect ke halaman lainnya. Anda bisa menggunakan kode berikut ini.
<b:if cond='data:view.isError'>
<script>
window.location.href = &quot;https://bosgaptek.blogspot.com/&quot;;
</script>
</b:if>
Jangan lupa mengubah link yang saya beri warna dengan link yang anda inginkan.
Jika sudah nanti hasilnya kurang lebih akan seperti demo dibawah. Halaman demo di bawah ini merupakan halaman Error 404 yang telah saya Redirect ke Homepage.


Mungkin untuk kali ini sampai disini dulu ya gan. Jika ingin bertanya silahkan berkomentar dibawah ya. Sekian terimakasih..

0 Response to "Cara Redirect Otomatis Halaman Error 404 Menuju Homepage"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel